Cetak Sejarah: Dewa United Banten Juara IBL 2025 Usai Kalahkan Pelita Jaya

| Senin, 21/07/2025 06:01 WIB
Cetak Sejarah: Dewa United Banten Juara IBL 2025 Usai Kalahkan Pelita Jaya Pelita Jaya vs Dewa United Banten. (Foto: IBL)

RADARBANGSA.COM - Dewa United Banten basketball membuat sejarah dengan untuk pertama kalinya menjuarai Indonesian Basketball League (IBL) setelah mengalahkan juara bertahan Pelita Jaya Jakarta lewat kemenangan 74-73 di laga ketiga final IBL 2025 yang digelar di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro Jakarta, Minggu (20/7) malam.

Dewa United Banten menang dengan keunggulan 2-1 dari seri pertandingan best of three, setelah sebelumnya kalah di game pertama di kandangnya sendiri di Dewa United arena Tangerang Banten pada Kamis (17/7). 

Pemain asing Dewa United Jordan Adams tampil paling dominan dengan mencetak skor terbanyak, yaitu .40 poin, dan Joshua Ibarra 13 poin serta 13 rebound.

Kemenangan ini didapat oleh Dewa United dengan berhasil bangkit dari tertinggal 12 poin di pertengahan kuarter empat hingga akhirnya unggul dengan skor akhir 74-73. 

Jerome Anthony Bean menjadi pencetak skor terbanyak dengan 20 poin, Jaquori Mclaughin 11 poin, dan Jeffree Whitey 10 poin,.

Selain mencetak sejarah menjadi juara IBL untuk pertama kalinya, Dewa United menjadi tim kedua dalam sejarah IBL yang menjuarai final setelah tertinggal lebih dulu, mengikuti jejak Pelita Jaya musim lalu.

Mereka meraih gelar juara IBL sejak bergabung di kompetisi pada 2021, yang seluruhnya berhasil melaju sampai babak playoff.

Tags : IBL 2025 , Juara , Dewa United , Pelita Jaya