MPR Usulkan Pelantikan Presiden Dimulai Pukul 14.00 WIB

| Rabu, 09/10/2019 18:30 WIB
MPR Usulkan Pelantikan Presiden Dimulai Pukul 14.00 WIB Bambang Soesatyo (Ketua MPR RI). (foto:Validnews)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengatakan, pihaknya mengusulkan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan KH Ma`ruf Amin pada hari Minggu, 20 oktober 2019 mendatang dimulai pukul 14.00 WIB. Hal itu disampaikan pria yang akrab disapa Bamsoet itu usai menggelar rapat pimpinan MPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 9 Oktober 2019.

"Kita sepakat mengusulkan jam 14.00 WIB," kata Bamsoet.

Baca Juga: Ketua MPR: Kabinet Baru Jokowi Harus Lebih Komunikatif dan Responsif

Hasil dari usulan tersebut, jelasnya, akan disampaikan pihaknya kepada protokoler Istana hingga ke Presiden Jokowi secara langsung. "Akhirnya kita sepakat untuk mengusulkan nanti baik kepada kesekjenan, maupun protokol Istana, baik juga kepada Presiden untuk dilakukan jam 14.00 WIB," terangnya.

Mantan ketua DPR RI itu mengungkapkan bahwa diusulkannya pelantikan Presiden menjadi pukul 14.00 WIB melalui beberapa pertimbangan. Sebelumnya, MPR mewacanakan pelantikan dimulai pukul 16.00 WIB karena ingin memberikan kesempatan bagi masyarakat yang beribadah pada hari minggu serta tidak mau mengganggu kegiatan Car Free Day.

"Kalau jam 16.00 terlalu mepet dengan maghrib," imbuhnya.

Baca Juga: Diutus PKB jadi Wakil Ketua MPR RI, Jazil: Terima Kasih Gus Muhaimin

Bamsoet menambahkan, menjelang pelantikan nanti pihaknya akan mengunjungi para presiden dan wakil presiden terdahulu serta kandidat calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu 2019 lalu, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.

"Menjelang pelantikan tanggal 20, kami juga akan mendatangi para kandidat Presiden Pak Prabowo, Pak Sandi Uno, Pak Jokowi dan Pak JK. Kita juga akan mengunjungi Mantan Presiden," pungkasnya. 

Tags : MPR RI , Pelantikan Presiden , Jokowi , Bambang Soesatyo

Berita Terkait