Wow! Jumlah Pengguna WhatsApp di Dunia Capai 1,5 Miliar

| Jum'at, 31/01/2020 17:45 WIB
Wow! Jumlah Pengguna WhatsApp di Dunia Capai 1,5 Miliar Logo Whatsapp. (Foto: futurelokacom)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Aplikasi WhatsApp saat ini sangat populer di dunia, termasuk Indonesia. Aplikasi perpesanan ini menurut data Statista telah digunakan oleh 1,5 miliar orang di 180 negara.

Sebagaimana dilansir dari laman Fortunly yang dikutip dari okezone.com, Jumat, 31 Januari 2020 menyebut bahwa jumlah pengguna WhatsApp mengalahkan aplikasi milik Facebook lainnya. Facebook memiliki 1,3 pemiliar pengguna, sementara Instagram 800 juta pengguna.

Tak hanya itu, Data Statista mengungkap, ada miliar pengguna yang menggunakan WhatsApp setiap harinya. Jumlah pengguna aplikasi ini terus meningkat untuk tetap berhubungan dengan teman dan keluarga mereka.

Salah satu fitur yang paling disenangi pengguna WhatsApp yakni status. Fitur ini digunakan oleh 500 juta pengguna setiap harinya.

Sebagaimana diketahui, aplikasi WhatsApp diakuisisi oleh Facebook sejak tahun 2014 lalu senilai USD19 miliar atau Rp266 triliun. Aplikasi ini didirikan tahun 2009 oleh Brian Acton dan Jan Koum yang merupakan mantan karyawan Yahoo. 

Tags : WhatsApp , Aplikasi , Facebook

Video Terkait