Mudah, Ini Cara Cek Ketersediaan Tempat Tidur Rumah Sakit Se-Indonesia

| Kamis, 15/07/2021 16:37 WIB
Mudah, Ini Cara Cek Ketersediaan Tempat Tidur Rumah Sakit Se-Indonesia Sistem Informasi Rawat Inap Kemenkes (foto:istimewa)

RADARBANGSA.COM - Kebutuhan tempat tidur (bed) untuk pasien Covid-19 di rumah sakit terus meningkat seiring dengan melonjaknya kasus infeksi karena hadirnya varian baru Delta. 

Berdasarkan data Covid19.go.id, sampai hari Rabu, 14 Juli 2021, terdapat 54.517 penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19. Sehingga total kasus di Indonesia mencapai 2.670.046 kasus.

Lonjakan kasus Covid-19 membuat banyak orang kesulitan mendapatkan dan mencari tahu cek ketersediaan tempat tidur pasien Covid-19 di rumah sakit. Terlebih untuk pasien Covid-19 bergejala berat yang mengalami sesak napas, bahkan sampai yang hilang kesadaran, perlu segera mendapat penanganan medis.

Keterlambatan penanganan bisa menyebabkan kematian bagi pasien Covid-19 dengan gejala berat.

Kementerian Kesehatan (kemenkes) menyediakan laman khusus bagi pasien yang ingin mengecek ketersediaan tempat tidur.
 
Bagi masyarakat yang ingin cek ketersediaan tempat tidur untuk pasien Covid-19 ataupun non-Covid-19 di seluruh Indonesia, bisa mengunjungi link resmi di situs Sistem Informasi Rawat Inap (Siranap) Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan (Yankes Kemkes) berikut, Klik di sini.
 
Berikut ini cara mengecek ketersediaan tempat tidur Covid-19 di rumah sakit, yakni:
 
2. Pilih kotak warna biru bertuliskan "Tempat Tidur Covid 19"
3. Pilih provinsi
4. Pilih kabupaten/kota
5. Klik cari
6. Kemudian, akan muncul daftar nama rumah sakit, klik salah satu dari daftar tersebut untuk melihat ketersediaannya.
 
Selanjutnya akan muncul data lengkap berupa alamat rumah sakit, nomor telepon dan tautan peta.
 
Selain itu, kita dapat melihat tempat tidur untuk ICU dengan ventilator, ICU tanpa ventilator, ruang isolasi, dan NICU khusus Covid-19.

Tags : Siranap , Kemenkes , tempat tidur RS , Covid-19

Video Terkait