Banyuwangi Festival 2018 Lebih Atraktif, Ini Jadwal Lengkapnya

| Kamis, 01/02/2018 13:35 WIB
Banyuwangi Festival 2018 Lebih Atraktif, Ini Jadwal Lengkapnya Foto @Kemenpar_RI

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Memasuki tahun 2018, Kabupaten Banyuwangi kembali merilis sederet agenda wisata menarik yang dikemas dalam Banyuwangi Festival.

Tahun ini setidaknya akan ada 77 event wisata atraktif yang akan mengeksplorasi seni budaya, keindahan alam, olahraga hingga beragam potensi daerah Banyuwangi bagi wisatawan.

Acara launching ini dihadiri langsung oleh Menteri Pariwisata, Arief Yahya, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, pecinta seni dan budaya Banyuwangi, serta sejumlah pejabat terkait.

Dalam sambutannya, Anas menjelaskan jika festival yang telah digelar rutin sejak 2012 ini bisa menjadi panduan bagi wisatawan yang ingin menikmati beragam potensi wisata Banyuwangi.

“Kami ingin Banyuwangi Festival bisa digunakan sebagai cara ampuh untuk meningkatkan awareness orang pada Banyuwangi,” terang Anas di Balairung Soesilo Soedarman Gd. Sapta Pesona, Jakarta, Kamis 1 Februari 2018.

Perlu diketahui, Banyuwangi Festival tahun ini akan dikemas lebih istimewa dengan menampilkan berbagai atraksi wisata baru yang berbasis potensi dan kearifan lokal.

"Kami berharap atraksi-atraksi baru akan semakin memperkaya dan memperkuat posisi Banyuwangi dalam peta persaingan pariwisata," tegasnya.

Adapun jadwal pelaksanaan Festival Banyuwangi 2018 adalah:

  1. Festival Tahu-Tempe (9-13 Februari)
  2. Festival Imlek (17 Maret)
  3. Festival Karya Tari (31 Maret)
  4. Fishing Festival (7 April)
  5. Festival Banyuwangi Kuliner dan Art Week (12-15 April)
  6. Banyuwangi Underwater Festival (4-6 April)
  7. International Ijen Green Run (8 April)
  8. Jazz Pantai Banyuwangi, (12-13 Mei)
  9. Festival Cokelat (12 Mei)
  10. Banyuwangi International BMX (30 Juni)
  11. Banyuwangi Ethno Carnival (29 Juli)
  12. Ijen Summer Jazz (22 Sept)
  13. Festival Gandrung Sewu (20 Oktober)
  14. Festival Kuntulan (3-6 Oktober).
  15. Tour de Ijen (26-29 September)
Tags : Banyuwangi , #PesonaIndonesia , Kemenpar

Berita Terkait