PSG Belum Menyerah Datangkan N`Golo Kante

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Klub raksasa Prancis Paris Saint Germain belum menyerah untuk mengejar pemain buruannya sejak musim panas lalu, N`golo Kante. Juara Ligue 1 itu kabarnya tertarik kembali untuk mendatangkan sang pemain.
Pada musim panas lalu, kante menjadi target utama belanja PSG. Pemain tengah Chelsea tersebut diproyeksikan menjadi pengganti Thiago Motta yang meninggalkan klub.
Sayangnya, usaha PSG ditolak oleh sang pemain. Kante mengaku masih ingin bertahan di Chelsea.
Upaya PSG untuk mendapatkan jasa Kante tidak terhenti disitu saja. Dilansir Le 10 Sports, pihak PSG kembali mencoba mendatangkan pemain timnas Prancis tersebut.
Meskipun Kante dikabarkan tidak bahagia di Chelsea karena perubahan posisi. Namun, PSG menghadapi situasi sulit karena Kante baru saja memperpanjang kontraknya bersama Chelsea pada bulan November 2018 lalu yang berdurasi hingga 2023 mendatang.
Selain itu, PSG pun juga harus siap merogoh kocek hingga 100 juta Euro untuk mendatangkan pemain 27 tahun tersebut.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Menuju RS Rujukan, Gubernur Andra Soni Resmikan Gedung Radioterapi RSUD Banten
-
Xabi Alonso Terima Pinangan Real Madrid, Sepakati Kontrak Tiga Tahun
-
ODOL Kerap Picu Laka, Komisi V Pertanyakan Langkah Pemerintah
-
MotoGP 2025: Maverick Vinales Siap Menggila di Prancis
-
Polri Tuntaskan 3.326 Kasus Premanisme dalam Operasi Serentak Seluruh Indonesia