Carabao Cup: Singkirkan Liverpool, Pep Guardiola Puji Semangat Pemain Manchester City

| Jum'at, 23/12/2022 18:01 WIB
Carabao Cup: Singkirkan Liverpool, Pep Guardiola Puji Semangat Pemain Manchester City Manchester City. (Foto: twitter @ManCity)

RADARBANGSA.COM - Manchester City berhasil melaju ke babak perempat final Carabao Cup 2022/2023 usai menyingkirkan Liverpool lewat laga ketat dengan skor akhir 3-2, pada babak keempat di Etihad Stadium, Jumat, 23 Desember 2022 dini hari WIB. Kemenangan The Citizens atas Liverpool diapresiasi sang manajer, Pep Guardiola.

Menurutnya, laga malam tadi berjalan sangat intens dan saling berbalas gol. Kemenangan City membuat Guardiola sangat gembira karena para pemain sudah lama tidak berkompetisi.

Erling Haaland membuka keunggulan Man City pada menit ke-10, tetapi dibalas oleh Fabio Carvalho 10 menit berselang yang membuat babak pertama berakhir imbang 1-1.

Riyad Mahrez kemudian membawa City kembali unggul hanya dalam dua menit setelah babak kedua dimulai. Namun, gawang The Citizens kembali bobol dalam selang satu menit lewat Mohamed Salah.

Pada akhirnya, Nathan Ake menjadi pahlawan Man City dengan gol yang dicetaknya pada menit ke-58. Gol tersebut menjadi penutup sekaligus penentu kemenangan The Citizens untuk melangkah ke perempat final Carabao Cup.

Pep Guardiola menilai pertandingan melawan Liverpool di Carabao Cup ini menjadi sebuah laga yang sangat sengit. Padahal kedua tim baru memainkan pertandingan resmi pertamanya sejak kompetisi terjeda karena Piala Dunia 2022.

"Setelah Piala Dunia dan cukup lama tidak bertanding, kedua tim memainkan pertandingan dengan intensitas yang sangat tinggi dan luar biasa. Liverpool begitu sulit dihadapi. Ketika mereka bermain bagus, mereka bisa menghancurkan Anda," tukasnya.

Tags : Carabao Cup , Manchester City , Liverpool , Pep Guardiola

Berita Terkait