Ekonom: Indonesian Tak Akan Resesi karena Kinerja Bank Positif

RADARBANGSA.COM - Ekonom sekaligus Associate Faculty Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI), Ryan Kiryanto, menilai Indonesia tak akan mengalami resesi karena kinerja perbankan yang sangat positif.
Dia menjelaskan, kinerja bank BUMN di tahun 2022 sangat ekspansif dengan membukukan keuntungan double digit.
"Itu menjadi sinyal yang kuat bahwa Indonesia tidak mengalami krisis ekonomi dan tidak akan mengalami resesi ekonomi. Sebab kalau itu terjadi hampir pasti nggak mungkin kinerja bank kita bisa cemerlang," ucap Ryan seperti dikutip, Senin 27 Februari 2023.
Sebagai ilustrasi ada lima bank teratas yang mengantongi laba jumbo di tahun 2022 secara konsolidasi. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) sukses mencetak laba Rp51,17 triliun. Kemudian PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) Rp41,17 triliun.
Lalu PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp40,75 triliun, PT Bank Negera Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) Rp18,31 triliun dan PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) mencetak laba konsolidasi Rp5,12 triliun.
"Kita bisa lihat tingkat keuntungan bank-bank itu besar sekali, jadi ini nggak mungkin terjadi kalau kondisi ekonomi Indonesia jelek, sebab ekonomi negara yang bagus dan stabil itu akan tercermin dari kinerja kegiatan perusahaannya salah satunya dari perbankan," sambung Ryan.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Komisi III DPR RI Apresiasi Polri Tindak 3.326 Kasus Premanisme
-
Indonesia Pastikan Bawa Pulang Satu Gelar Taipei Open 2025
-
Manfaat Rajin Minum Air Putih, Jaga Kesehatan Ginjal
-
Ketidakpastian Ekonomi Global, Menaker Ungkap Kondisi Lapangan Kerja di Indonesia
-
Bedah Film Jumbo, Pemerintah Dukung Kemajuan Film Animasi Nasional