PTBA Alokasikan 100% Laba Bersih 2022 Untuk Dividen

| Jum'at, 16/06/2023 11:57 WIB
PTBA Alokasikan 100% Laba Bersih 2022 Untuk Dividen Komoditas Batubara (Foto: Porto News)

RADARBANGSA.COM - PT Bukit Asam Tbk PTBA mengumumkan membagi seluruh laba bersih yang diraih tahun 2022 lalu sebagai dividen kepada pemegang saham.

Direktur Utama PTBA Arsal Ismail mengatakan besaran dividen tahun 2022 yang siap dibagikan senilai Rp12,57 triliun rupiah atau 1.094 rupiah per saham. Jumlah ini setara 100% dari laba bersih yang dibukukan tahun lalu. 

"Kami bagikan dividen untuk tahun anggaran 2022 itu sebesar kurang lebih 100 persen atau Rp12,6 triliun kalau saya bulatkan," kata Arsal Ismail seperti dikutip, Jumat 16 Juni 2023.

Dia menerangkan meski seluruh laba bersih akan dibagikan ke pemegang saham, dipastikan rencana proyek dan pengembagan bisnis di tahun 2023 ini tidak terganggu. Dengan begitu manajemen tidak khawatir terhadap ketersediaan dana meski seluruh labanya dihabiskan untuk dividen.

"PTBA sangat liquid karena kita punya recashflow yang cukup untuk pengembangan ini, bisa dari kas internal atau bisa kerja sama dengan pihak ketiga. Yang kami siapkan untuk pengembagan dari cashflow yang kami miliki bisa penuhi dan bisa tetap memberikan return yang positif bagi pemegang saham," ulasnya

Tags : PTBA , Bukit Asam , Batubara

Berita Terkait