Rutin Berbagi Takjil, Pengasuh Ponpes al-Muhajirin Jakut Doakan Fatayat Sukses

| Minggu, 02/04/2023 21:50 WIB
Rutin Berbagi Takjil, Pengasuh Ponpes al-Muhajirin Jakut Doakan Fatayat Sukses Pengurus Pusat Fatayat NU berbagi takjil di Ponpes al-Muhajirin Jakarta Utara (foto istimewa)

RADARBANGSA.COM - Pengasuh Pondok Pesantren al-Muhajirin, KH. SM. Saifurrahman mengapresiasi sekaligus berterimakasih atas kegiatan Pengurus Pimpinan Pusat (PP) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) berupa berbagi takjil yang digelar setiap hari Sabtu dan Minggu selama bulan puasa Ramadan 1444 Hijriyah.

Apresiasi tersebut disampaikan Kiai Saifur usai sejumlah pengurus Fatayat NU menggelar kegiatan berbagi takjil untuk para santri Pondok Pesantren Al-Muhajirin, Teluk Gong Jl. D II RT/RW 007/013 Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, Minggu (2/4/2023).

"Terimakasih atas segala donasinya dan makanan buka puasanya, semoga Fatayat tetap sukses, dan semua anggotanya menjadi orang-orang yang shalihah, serta menjadi istri-istri yang berbakti," kata Kiai Saifur.

Ramadan tahun ini Pengurus PP Fatayat NU melalui bidang sosialnya melaksanakan kegiatan Berbagi Takjil Gratis di sejumlah wilayah di DKI Jakarta setiap hari Sabtu dan Minggu selama Ramadan 1444 Hijriah. Pada hari kedua kegiatan ini, PP Fatayat NU sengaja memilih Pondok Pesantren al-Muhajirin Jakarta Utara sebagai lokasi pembagian. 

"Pada kegiatan berbagi takjil edisi kedua ini sengaja kami memilih pondok pesantren Al-Muhajirin Jakarta Utara sebagai lokasi karena kami ingin berbagi dengan para santri dan masyarakat di sekitar pesantren. Tentu kami ingin mendapatkan barokahnya kiai dan santri yang sedang menuntut ilmu agama," ujar Ketua Umum PP Fatayat NU, Margaret Aliyatul Maimunah.

Perempuan yang akrab disapa Margaret itu menyatakan bahwa berbagi takjil adalah bagian dari tradisi PP Fatayat NU yang patut dilestarikan setiap tahunnya karena merupakan sarana meningkatkan kepekaan sosial para Sahabat Fatayat NU. 

"Kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat luas terutama bagi yg membutuhkan harus terus dilakukan oleh PP Fatayat NU sebagai bagian dari melestarikan tradisi yang baik, juga wujud pembentukan karakter kader Fatayat agar menjadi pribadi yang memiliki kepedulian dan sikap saling tolong-menolong kepada sesama," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Bidang Sosial, Seni dan Budaya PP Fatayat NU, Eptati Kamaruddin bersyukur proses pembagian takjil di ponpes Al-Muhajirin Jakarta Utara sore tadi berjalan lancar dan mendapat respon positif dari para santri juga KH. SM. Saifurrahman selaku pengasuh di Ponpes Al-Muhajirin.

"Alhamdulillah kegiatan berbagi takjil mendapatkan apresiasi dan respon positif dari keluarga besar Ponpes Al-Muhajirin. Fatayat mendapatkan doa dari para santri dan juga kiai. Hal ini tentu menambah semangat kami untuk lebih banyak lagi berbagi," kata Eptati.

Tags : Fatayat NU , Takjil , Ramadan

Berita Terkait