HMI akan Gelar Aksi Bela Bendera HTI di PBNU, 2000 Banser Disiagakan

| Jum'at, 26/10/2018 11:59 WIB
HMI akan Gelar Aksi Bela Bendera HTI di PBNU,  2000 Banser Disiagakan Banser saat jaga kantor PBNU. doc. istimewa

JAKARTA, RADARBANGSA.COM- Beredar selebaran di media sosial tentang seruan aksi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang se-Jakarta akan melakukan aksi demontrasi menyikapi pembakaran Bendera HTI oleh Banser di Garut, Jawa Barat beberapa waktu lalu. Aksi yang direncanakan di kantor PBNU dan PP GP Ansor pukul 14.00 siang ini, Jum`at 26 Oktober 2018, dengan sebuah tuntutan Banser segera dibubarkan di atas bumi Indonesia karena telah menghina kalimat tauhid yang ada pada bendera HTI. 

Menyikapi hal tersebut, Komandar Densus 99 Banser, Nuruzaman mengatakan akan mengerakan 2000 personel Barisan Ansor Serbaguna (Banser) untuk menjaga Kantor PBNU dan PP  GP Ansor.

"Ya untuk menjaga kalau mereka mau melakukan hal anarkis. Itu kan rumah kami. Kami berhak dong jaga rumah kami," kata Nuruzzaman, Kamis malam, 25 Oktober 2018

Lanjut Nuruzzaman, 2000 Banser disiagakan hanya untuk jaga-jaga rumah sendiri.

"Enggak ada orang apalagi. Semua teman-teman Ansor kan enggak ada di Jakarta. Semua di Yogyakarta sekarang. Menjaga rumah sendiri dengan berapapun kan hak kami. Namanya juga menjaga," uangkapnya.

Meski demian, Nuruzzaman berharap demoktrasi yang akan dilakukan kawan-kawan HMI bisa berlangsung damai, tidak ada anarkis.

"Demo itu kan sesuatu yang dilindungi oleh aturan Dan undang-undang. Kami tidak masalah dengan itu dan tidak melarang. Kami hanya menjaga rumah kami saja kok," kata Nuruzzaman. 

 

Tags : Banser , PBNU , Aksi Bela Tauhid

Berita Terkait