Fathan: UU Pesantren Bentuk Komitmen Negara Majukan Pendidikan Pesantren

| Minggu, 27/10/2019 22:45 WIB
Fathan: UU Pesantren Bentuk Komitmen Negara Majukan Pendidikan Pesantren Anggota DPR RI FPKB Fathan Subchi menghadiri acara Puncak Peringatan Hari Santri 2019 di Alun-Alun Kota Demak, Rabu (23/10). (Foto: istimewa)

DEMAK, RADARBANGSA.COM - Anggota DPR RI Fathan Subchi mengatakan, dengan disahkannya Undang-Undang (UU) Pesantren menjadi kado terindah pada peringatan Hari Santri 2019. Ia menyampaikan UU Pesantren sebagai bentuk komitmen kehadiran negara dalam memajukan pendidikan Pesantren.

"Keberadaan UU Pesantren jelas sebagai bentuk komitmen negara dalam memajukan pendidikan Pesantren. UU Pesantren kado terindah di hari santri," kata Fathan saat menghadiri Puncak peringatan Hari Santri di Alun-Alun Kota Demak, Rabu, 23 Oktober 2019 malam.

Ditegaskannya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai inisiator lahirnya UU Pesantren memastikan independensi pesantren tetap terjaga. Selain itu, juga untuk memperkokoh kecintaan terhadap tanah air dan terwujudnya Islam Rahmatan Lil`alamin.

"Tentu, sebagai inisiator kelahiran UU Pesantren, PKB memastikan independensi Pesantren tetap terjaga. Juga kehadiran UU Pesantren telah dinantikan oleh para santri, Kiai dan masyarakat yang mendambakan kokohnya kecintaan pada bangsa dan tanah air (Hubbul Wathan Minal Iman) dan terwujudnya Islam Rahmatan Lil `alamin," tutur Legislator FPKB itu.

Sementara itu, Ketua Tanfidziyah NU Demak KH Muhammad Amin bersyukur acara puncak peringatan Hari Santri 2019 berjalan dengan sukses, lancar dan meriah. Ia juga menyampaikan terima kasih pada semua pihak karena telah disahkannya UU Pesantren.

"Alhamdulillah, puncak peringatan hari santri berlangsung dengan lancar dan meriah. Serta terima kasih atas hadiah luar biasanya kepada semua pihak karena telah disahkannya UU Pesantren.

Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya Rais Syuriah NU Demak KH Zainal Arifin Maksum, Anggota DPR RI Fraksi PKB Fathan Subchi, Bupati Demak M Nasir, Ketua Tanfidziyah NU Demak KH Muhammad Aminudin, serta Veve Zulfikar dan tim. Selain itu, acara ini dihadiri ribuan santri dan masyarakat Demak. 

Tags : Hari Santri 2019 , Fathan Subchi , UU Pesantren

Berita Terkait