Jokowi: Tidak Mudik Cara Paling Bijaksana Lindungi Keluarga di Kampung Halaman

| Sabtu, 09/05/2020 21:53 WIB
Jokowi: Tidak Mudik Cara Paling Bijaksana Lindungi Keluarga di Kampung Halaman Presiden Joko Widodo (foto: setkabgoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengingatkan rakyat Indonesia untuk tidak mudik di tengah pandemi COVID-19.

“Hari-hari ini, pada tahun-tahun yang lampau, biasanya kita sedang menanti-nanti saat untuk mudik Lebaran, ke kampung halaman untuk bertemu orang tua, kerabat, dan handai taulan. Tapi dunia tengah dicengkeram pandemi Covid-19,” pesan Joko Widodo (Jokowi).

Menurut Presiden Jokowi, tidak mudik di tengah Pandemi ini ada cara bijak menjaga keluarga dari paparan virus covid-19. Berada di perantauan juga termasuk cara memutus mata rantai penyebaran wabah covid-19.

“Tidak mudik adalah cara paling bijaksana untuk melindungi keluarga di kampung. Dengan bersabar menahan rindu di perantauan, kita telah mengambil peran dalam memutus rantai penyebaran virus Covid-19,” tambah Presiden.

“Dengan bersabar menahan rindu di perantauan, kita telah mengambil peran dalam memutus rantai penyebaran virus COVID-19. Kita tidak mudik karena kita sayang kepada keluarga,” tulis Jokowi. 

Tags : Presiden Jokowi , Mudik Lebaran , Covid19

Berita Terkait