Kemensos Ajak Masyarakat Awasi Penyaluran BLT Minyak Goreng

| Senin, 11/04/2022 19:18 WIB
Kemensos Ajak Masyarakat Awasi Penyaluran BLT Minyak Goreng Pedagang Menjajakan Minyak Goreng Curah. (Doc: Istimewa)

RADARBANGSA.COM – Kementerian Sosial (Kemensos) mengajak masyarakat untuk mengawasi penyaluran Bantuan Sosial atau Bansos berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng agar tepat sasaran.

“Masyarakat bisa berpartisipasi melakukan pengawasan dengan mengakses situs cekbansos. Di dalamnya ada data penerima PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Nontunai) yang tentu saja termasuk penerima BLT Minyak Goreng,” ujar Sekretaris Jenderal Kemensos Harry Hikmat dalam rilisnya, Senin 11 April 2022.

Harry mengungkapkan, laman cekbansos dapat diakses masyarakat dengan memasukkan nama sesuai KTP. Melalui aplikasi tersebut, masyarakat bisa mengecek apakah terdaftar sebagai penerima manfaat. Selain itu laman ini juga dilengkapi dengan menu “usul” dan “sanggah”.

“Jadi yang bersangkutan bisa mengusulkan kalau kedapatan exclusion error (layak tapi tidak menerima bantuan) dan menyanggah kalau menemukan indikasi inclusion error  (tidak layak tapi menerima bantuan),” ungkapnya.

Menurut Harry, Kemensos juga menimbang kelayakan penerima bantuan dengan teknologi geo-tagging data spasial dari citra satelit yang memungkinkan diperoleh gambar tampak depan dari rumah penerima bantuan.

“Kami juga menggunakan teknologi geo-tagging data spasial dari citra satelit. Dengan teknologi tersebut memungkinkan diketahui kondisi rumah,” ujarnya.

Tags : BLT Minyak Goreng , Presiden Jokowi

Berita Terkait