Sambangi DPP PKB, Anies Baswedan Bahas Pendalaman Visi Hingga Pemenangan AMIN

| Senin, 11/09/2023 20:30 WIB
Sambangi DPP PKB, Anies Baswedan Bahas Pendalaman Visi Hingga Pemenangan AMIN Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar (Pasangan bakal Capres dan Cawapres). (Foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Bakal calon presiden (Capres), Anies Baswedan menyambangi kantor Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) di kawasan Raden Saleh, Jakarta, Pusat, Senin, 11 September 2023. Kedatangan Anies disambut langsung Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin.

Kehadiran Anies dalam rangka membahas pendalaman visi dan teknis pemenangan pasangan bakal calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres), Anies Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar (AMIN). Dalam konferensi pers usai pertemuan, Gus Imin mengatakan bahwa pertemuan tersebut membahas teknis pemenangan pasangan AMIN.

"Tentu sudah mulai bicara teknis pemenangan, cara kerja pemenangan, dan personal orang-orang yang akan ditugaskan di dalam bekerja melakukan pemenangan. Tentu kita membuat agenda-agenda serta rencana-rencana jangka pendek minggu depan, dua minggu yang akan datang, dan bulan-bulan sampai Pemilu di Februari 2024," ujar Gus Imin.

Lebih lanjut disampaikan Gus Imin, pertemuan tadi juga membahas terkait peta pemenangan pasangan AMIN pada Pemilihan Presiden (Pilpres) nanti. "Kita juga menyiapkan berbagai pemetaan yang akan menjadi action kemenangan pasangan Mas Anies dan saya," kata Gus Imin.

Pada kesempatan itu, Anies Baswedan menyampaikan bahwa pertemuan hari ini membahas pendalaman visi hingga teknis pemenangan. "Kita ada sesi pendalaman, visioning tadi. Menyamakan visi, menyamakan yang menjadi pandangan kita ke depan karena visi itu adalah pandangan," terang Anies.

Diungkapkan Anies, dirinya dan Gus Imin menyamakan pandangan sebagai pasangan bakal capres-cawapres. Penyamaan pandangan tersebut, tuturnya, termasuk soal agenda besar yang akan dilakukan ke depannya.

"Jadi kita ingin pandangan kita sama. Agenda-agenda besar yang hendak kita lakukan, kita ingin Indonesia yang kemajuannya dirasakan oleh semua," tuturnya.

Lebih lanjut, Anies menyampaikan bahwa visi AMIN adalah menciptakan kesetaraan di kalangan masyarakat. Pasangan AMIN ingin keluarga di Indonesia mempunyai kesetaraan dalam hidup di mana pun mereka berada sesuai perintah konstitusi yang termaktub dalam kalimat terakhir Pembukaan UUD 1945, yakni menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Kesempatan untuk dapat pendidikan yang baik, dapat pelayanan kesehatan yang baik, dapat kesempatan, kebutuhan pokok murah, terjangkau, dan bisa mendapat lapangan pekerjaan yang baik," tambahnya.

Tags : Gus Imin , Anies Baswedan , AMIN , PKB