Pertamina Blokir 232 Ribu Nopol Kendaraan, Dilarang Beli BBM Bersubsidi

| Jum'at, 24/11/2023 23:05 WIB
Pertamina Blokir 232 Ribu Nopol Kendaraan, Dilarang Beli BBM Bersubsidi Petugas Pertamina Lakukan Pengisian Bahan Bakar (Doc: Kompas)

RADARBANGSA.COM - PT Pertamina Patra Niaga menyebut telah memblokir 232 ribu kendaraan bermotor. Hal itu karena tidak sesuai dengan data registrasi dan identifikasi dari pihak Korps Lalu Lintas Kepolisian (Korlantas).

"QR Code pada saat mendaftar kita juga cek ke Korlantas dan Samsat kalau datanya tidak ada di Korlantas dan Samsat ya tentu tidak akan kita daftarkan," kata Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan dikutip dari detik.com, Jumat, 24 November 2023.

Disampaikannya, pemblokiran tersebut dilakukan karena banyaknya penyalahgunaan Jenis BBM Tertentu (JBT) Solar dan Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) Pertalite. "Kalau jumlah blokirnya setahu saya sampai hari ini sudah sampai 232 ribu kendaraan yang kita blokir karena datanya tidak cocok dengan data Korlantas dan Samsat," tuturnya.

Untuk itu, ke depannya Pertamina akan memperkuat sistem dengan menggunakan data dari Samsat untuk bisa mendapatkan QR Code pembelian BBM bersubsidi.

Tags : Pertamina , BBM Bersubsidi , Samsat , Kendaraan Bermotor