Berduka Atas Wafatnya Presiden Iran, Wapres: Dunia Kehilangan Tokoh Perdamaian

RADARBANGSA.COM - Wakil Presiden (Wapres) RI, KH. Maruf Amin mengatakan dunia kehilangan salah satu tokoh perdamaian atas wafatnya Presiden Iran Ebrahim Raisi akibat kecelakaan helikopter pada Minggu (19/5) waktu setempat.
"Kita sangat kehilangan orang yang punya komitmen untuk menciptakan kedamaian dunia," kata Wapres dilansir dari antaranews, Rabu, 22 Mei 2024.
Menurut Wapres, almarhum Presiden Raisi merupakan salah satu sosok yang memiliki komitmen tinggi dalam menjaga perdamaian dunia. Wapres juga menyampaikan bahwa Indonesia merasakan kehilangan yang begitu besar karena Iran merupakan sahabat negara Indonesia.
Bagi Wapres, Iran merupakan negara yang menjaga perdamaian, saling menghargai dan mendukung, serta jauh dari konflik dengan Indonesia
"Dunia ini kan, bagi kita Indonesia, itu bagaimana damai ya, saling menghargai, saling mendukung dan tidak ada konflik. Ya kita berbelasungkawa. Iran sahabat Indonesia," tukas Wapres.
Sebagaimana diberitakan, Presiden Iran Ebrahim Raisi beserta Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian dan tujuh orang lain dalam rombongannya dinyatakan tewas akibat kecelakaan helikopter yang mereka tumpangi.
Kecelakaan nahas tersebut terjadi di pegunungan dekat perbatasan Azerbaijan dan Iran usai pertemuan Presiden Iran dan Presiden Azerbaijan untuk meresmikan bendungan yang terletak di perbatasan kedua negara.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Sekolah Rakyat Menjadi Harapan Baru Bagi Anak-anak Di NTB
-
Hasil MotoGP Inggris 2025: Marco Bezzecchi Asapi Marc Marquez
-
Api Lahap Kandang Ayam di Jember, Kerugian Capai Rp 4 Milliar
-
Serius Garap Filantropi Islam, PB IKA PMII Ingin Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan di Indonesia
-
Perempuan Bangsa Launching Mobil Advokasi, Ninik: Komitmen jadi Rumah Inklusif