Menpora Imam Nahrawi Apresiasi Gelaran POP Fatayat NU

BOGOR, RADARBANGSA.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi membuka acara Pekan Olahraga Perempuan Fatayat Nahdlatul Ulama Zona Banten, DKI Jakarta dan Jabar di Sentul, Jumat 28 September 2018.
Dalam sambutannya, Menpora Imam Nahrawi mengungkapkan bahwa acara POP Fatayat NU mampu membangkitkan semangat untuk berolahraga di kalangan perempuan atau ibu-ibu.
"Semoga dengan acara ini membangkitkan semangat kita untuk rajin berolahraga. Jika ibu-ibu semua rajin berolahraga, Insyallah akan diikuti oleh anak-anaknya," kata Menpora Imam Nahrawi.
Menurut Menpora olahraga bukan hanya menyehatkan fisik saja, olahraga juga membentuk karakter dan mental yang kuat dalam menerapkan nilai sportivitas.
"Olahraga bisa dilakukan siapa saja dan dimana saja. Nilai yang paling penting adalah ibu-ibu sudah mengajak keluarga untuk berolahraga," tambahnya.
Menpora mengaku senang Fatayat NU bisa menggerakan masyarakat untuk olahraga. Pemerintah akan terus mendorong semuanya agar olahraga menjadi spirit untuk membentuk karakter anak bangsa yang sehat.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Gubernur Banten Andra Soni Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi di Tangsel
-
Ajak Semua Pihak Saling Bantu, Gubernur NTB Tinjau Langsung Banjir Mataram
-
Gubernur Pramono: Pengerukan Kali Jadi Prioritas Pemprov Jakarta
-
Pandalungan Festival Jadi Panggung Budaya dan UMKM Jember
-
Dede Yusuf Minta KPU dan Bawaslu Gencarkan Pendidikan Politik Pemilih Pemula