Petenis Nomor Satu Dunia, Novak Djokovic Positif Terjangkit Covid-19

| Kamis, 25/06/2020 06:13 WIB
Petenis Nomor Satu Dunia, Novak Djokovic Positif Terjangkit Covid-19 Novak Djokovic. (Foto: Getty Images)

RADARBANGSA.COM - Nasib nahas menimpa petenis nomor satu dunia Novak Djokovic. Beredar kabar jika Djokovic telah dinyatakan positif mengidap virus corona atau Covid-19 setelah ajang eksibisi yang dia inisiasi di Kroasia akhir pekan lalu.

Turnamen Adria Tour, yang digelar di kota Zadar, memicu kontroversi ketika laga final dibatalkan karena Grigor Dimitrov dinyatakan positif terinfeksi.

Djokovic, yang harusnya bermain di final hari Minggu, membenarkan bahwa dia dan istrinya Jelena juga positif Covid-19 saat pulang ke Serbia, sementara hasil tes anak-anak mereka negatif.

Juara grand slam 17 kali itu menyampaikan permintaan maaf karena turnamen yang dia inisiasi menimbulkan kerugian dan mengakui: “Kami salah dan turnamen ini terlalu dini digelar," kata Djokovic seperti dilansir dari CNN, Rabu, 24 Juni 2020.

Dia menambahkan panitia seharusnya menyiapkan tenaga kesehatan untuk para peserta tur yang berlangsung di dua kota --Beograd, Serbia dan Zadar, Kroasia.

"Saya sungguh meminta maaf karena turnamen ini menimbulkan kerugian. Semua yang dilakukan pihak panitia dan saya sendiri sepanjang bulan ini berdasarkan hati yang bersih dan niat tulus. Kami meyakini turnamen ini sudah memenuhi semua protokol kesehatan, sementara kondisi kesehatan di wilayah kami terlihat baik-baik saja untuk bisa mengumpulkan orang-orang demi tujuan amal,” ujarnya melalui pernyataan di akun Twitter.

“Saya tidak tahu lagi bagaimana menunjukkan betapa bersalahnya saya atas peristiwa ini dan atas setiap kasus infeksi yang terjadi. Jika Anda menghadiri Tur Adria atau pernah berdekatan dengan mereka yang hadir, mohon untuk bisa menjalani tes dan menerapkan jaga jarak," tuturnya.

"Untuk mereka yang berada di Beograd dan Zadar, kami akan mengerahkan sumber daya kesehatan dalam waktu dekat ini. Sisa turnamen telah dibatalkan dan kami akan tetap fokus pada mereka yang terdampak. Saya berdoa semoga semua orang bisa sembuh sepenuhnya," sambung dia.

Tags : Covid19 , Novak Djokovic , Tenis

Berita Terkait