Hendra/Ahsan Jadi Runner Up All England 2023, Mampu Saingi Pemain Muda

RADARBANGSA.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berhasil jadi runner up All England 2023. Mereka kalah dua gim dari pasangan Fajar Alfian/Muhammd Rian Ardianto di babak final.
Perjalanan Hendra/Ahsan menuju partai final tidak mudah. Pasangan berjuluk 'The Daddies' itu harus menghadapi pasangan muda yang masih memiliki stamina yang bagus.
Namun, pengalaman dan ketenangan mereka mampu mengimbangi permainan lawan-lawannya meskipun usai mereka tak lagi muda. Hendra Setiawan sudah berusia 38 tahun dan Mohammad Ahsan 35 tahun.
Di perempatfinal, The Daddies menumbangkan pasangan andalan China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi. Mereka menang usai bertarung tiga gim dengan skor 16-21, 21-19, dan 21-19.
Sukses melaju ke semifinal, Ahsan/Hendra melanjutkan tren positifnya. Mereka mengalahkan pemain muda China lainnya yang lagi gacor, Wang Chang/Liang Wei Keng, dengan skor 21-15, 19-21, dan 29-27.
"Kami tidak menyangka bisa kembali ke final," ujar Hendra, sebagaimana dikutip dari rilis PBSI, Selasa, 21 Maret 2023.
"Kami bersyukur walau kalah di final, tapi kami masih bisa memberikan perlawanan kepada pemain-pemain muda," lanjutnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Pesan Wakil Wali Kota Maryono ke Peserta Calon PPPK Tangerang
-
Pemusnahan Amunisi Tewaskan 13 Orang, Komisi I Desak Investigasi Menyeluruh
-
Bangun Daerah, Pemkot Tangerang Dorong Kolaborasi Aktif Masyarakat
-
Sekolah Rakyat di Lampung Segera Dimulai, Wagub Jihan: Diikuti 100 Siswa
-
Indonesia Komitmen Dorong Solusi Konkret bagi Palestina