Jorge Martin Berusaha Kurangi Kesalahan Demi Target Juara Dunia

| Senin, 04/03/2024 22:01 WIB
Jorge Martin Berusaha Kurangi Kesalahan Demi Target Juara Dunia Jorge Martin berhasil menjadi juara di MotoGP Thailand 2023, Minggu (29/10). (Foto: twitter @88jorgemartin)

RADARBANGSA.COM - Pebalap tim Pramac Ducati, Jorge Martin harus puas menempati posisi runner up di klasemen akhir MotoGP 2023 lalu. Untuk itu, dirinya kembali menargetkan merebut gelar juara dunia MotoGP 2024.

Target tersebut akan diwujudkannya dengan kerja keras. Tak hanya itu, Jorge Martin ingin meminimalisir kesalahannya agar mampu mewujudkan targetnya tersebut.

"Anda harus berada dalam posisi untuk memperjuangkan kemenangan di setiap balapan, baik di sprint maupun di Grand Prix. Jika tidak maka hal itu tidak akan berhasil," ujarnya.

Kegagalan musim lalu mejadi pelajaran berharga baginya. Untuk itu, selain meningkatkan performa motor tunggangannya, Jorge Martin juga berupaya mengurangi kesalahan yang dilakukannya musim lalu.

"Musim lalu saya mengalami terlalu banyak masalah, namun saya tampil cepat setiap akhir pekan. Itu bagus untuk kepercayaan diri Anda. Tujuan saya adalah mengurangi kesalahan dan, jika ragu, saya akan berada di posisi kedua, ketiga, bahkan mungkin kelima," tutur rider 26 tahun itu.

Sementara itu, berbicara mengenai persiangan, Jorge Martin memprediksi ada delapan pembalap yang bakal bersaing ketat dalam perebutan podium juara di MotoGP 2024. 

Ia menilai setidaknya ada delapan pembalap yang punya peluang untuk memenangkan balapan MotoGP 2024. Akan tetapi, hanya yang mampu konsisten menorehkan poin tertinggilah yang bakal menjadi juaranya.

Tags : MotoGP 2024 , Jorge Martin , Pramac Ducati