Menang 2-0, Chelsea Tantang Manchester United di Final Piala FA

| Senin, 23/04/2018 02:05 WIB
Menang 2-0, Chelsea Tantang Manchester United di Final Piala FA Olivier Giroud (Chelsea). (Photo: sepakbola.com)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Chelsea akhirnya menjadi lawan Manchester United pada laga final Piala FA yang akan berlangsung pada 19 Mei 2018 mendatang. The Blues meraih kemenangan 2-0 lewat sumbangan dua penyerang mereka Olivier Giroud dan Alvaro Morata.

Anak asuh Antonio Conte menjaga asa untuk meraih trofi musim ini. Semangat itu memicu para pemain Chelsea untuk menundukkan tamunya Southampton di Stadion Wembley, Minggu, 22 April 2018 waktu setempat.

Chelsea maupun Southampton belum mampu menyarangkan gol di babak pertama. Laga pun berimbang dengan skor 0-0. Namun, Satu menit babak kedua berjalan, Chelsea sukses mencuri gol lewat sontekan Giroud memanfaatkan sodoran Eden Hazard.

Soton yang ketinggalan 1-0 berusaha membalas. Namun, pertahanan yang digalang lini belakang Chelsea cukup kokoh untuk ditembus.

Alvaro Morata yang masuk menggantikan Giroud sukses menggandakan keunggulan memanfaatkan umpan Cesar Azpilicueta menit ke-81. Soton sempat mendapat peluang emas untuk memperkecil ketinggalan yang mampu digagalkan tiang gawang yang dijaga Wilfredo Cabalerro. Hingga laga usai, skor bertahan 2-0 untuk kemenangan The Blues.

Susunan Pemain:

Chelsea: Wilfredo Caballero; Cesar Azpilicueta, Gary Cahill, Antonio Reudiger; Victor Moses, N`Golo Kante, Cecs Fabregas, Emerson; Willian, Eden Hazard; Olivier Giroud

Southampton: Alex McCarthy; Jan Bednarek, Maya Yoshida, Wesley Hoedt; Ryan Bertrand, Pierre-Emile Hoebjerg, Oriol Romeu, Mario Lemina, Cedric Soares; Shane Long, Charlie Austin

Tags : Piala FA , Chelsea , Southampton

Berita Terkait