Liga Inggris

City Kokoh di Puncak, Persaingan Papan Bawah Tambah Sengit

| Minggu, 02/12/2018 07:02 WIB
City Kokoh di Puncak, Persaingan Papan Bawah Tambah Sengit Manchester City kian kokoh di puncak klasemen usai kembali meraih kemenanga atas Bournemouth, Sabtu (1/12). (Foto: twitter @bolanet)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Manchester City perlahan memperlebar jarak dari rival terdekat, Liverpool dengan keunggulan lima poin. City yang baru saja melakoni laga di Liga Champions pada pertengahan pekan lalu, kembali meraih hasil positif usai menundukkan Bournemouth, 3-1. 

Tiga gol City disumbangkan oleh Bernardo Silva, Raheem Sterling dan Ilkay Guendogan. Kemenangan tersebut menambah poin anak asuh Pep Guardiola menjadi 38 poin. 

Pada pertandingan lain, West Ham United mencukur Newcastle United, 3-0. Javier `Chicarito` Hernandez menyumbang dua gol untuk West Ham. 

Selain itu, Leichester City juga sukses meraih tiga poin usai mengalahkan Watford, 2-0. Sayangnya, Manchester United yang bermain di malam harinya harus puas dengan hasil imbang menghadapi Southampton. Sempat tertinggal dua gol, United membalas lewat gol Romelo Lukaku dan Ander Herreira. 

Di papan bawah, Burnley semakin terbenam di juru kunci setelah takluk dari Cristale Palace 0-2. Kemudian, Brighton & Hove Albion yang menghuni peringkat ke-18 bertamu ke markas Huddesfield Town. Mereka sukses membawa pulang tiga poin usai menang, 2-1. 

Pada Minggu, 2 Desember 2018 malam WIB, laga derby Liverpool vs Everton menjadi ujian selanjutnya bagi anak asuh Jurgen Klopp. Kemudian, Tottenham Hotspur akan menyambangi markas Arsenal dan Chelsea menghadapi Fulham. 

Tags : Liga Inggris , Manchester City , West Ham