Lawan Tottenham Hotspur, Mentalitas Arsenal Diuji

| Sabtu, 13/03/2021 16:30 WIB
Lawan Tottenham Hotspur, Mentalitas Arsenal Diuji Mikel Arteta (Manajer Arsenal). (Foto: twitter @Gooners_Report)

RADARBANGSA.COM - Arsenal akan menjamu Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Premier League, Minggu, 14 Maret 2021 di Emirates Stadium. Laga ini akan menjadi ujian mentalitas skuad Arsenal untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara.

Posisi The Gunners di klasemen sementara EPL masih berada di peringkat 10. Target untuk lolos ke kompetisi Eropa musim depan masih jauh, sehingga sang manajer Mikel Arteta menilai pertandingan ini ujian mental bagi anak asuhnya.

"Level kepemimpinan, gairah yang Anda mainkan dan keyakinan yang Anda miliki di antara skuad, untuk bertarung memperebutkan setiap bola selama 96 menit ... lalu belajar bagaimana untuk menang," ujar Arteta dilansir dari situs resmi Arsenal, Sabtu, 13 Maret 2021.

Menurutnya, situasi setiap pertandingan berbeda. Karena itu, pihaknya harus memiliki cara untuk memenangkan laga tersebut.

"Setiap pertandingan berbeda dan Anda harus menemukan cara untuk memenangkannya. Ada hal-hal tertentu yang merupakan dasar yang harus Anda lakukan setiap pertandingan," tuturnya.

Tags : Premier League , Arsenal , Mikel Arteta , Tottenham Hotspur

Berita Terkait