Timnas Indonesia Tergabung di Grup F Sepakbola Putra Asian Games 2022

| Kamis, 27/07/2023 22:10 WIB
Timnas Indonesia Tergabung di Grup F Sepakbola Putra Asian Games 2022 Timnas Indonesia U-22 SEA Games 2023. (Foto: PSSI)

RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Indonesia cabang sepakbola putra tergabung di grup F setelah pengundian dilakukan pada Kamis, 27 Juli 2023. Timnas Indonesia U-24 tergabung bersama Korea Utara, China Taipei dan Kyrgyzstan.

Sebanyak 23 negara yang tampil di cabang olahraga sepak bola putra Asian Games itu terbagi ke dalam enam grup A sampai F. Setiap grup dihuni oleh empat negara terkecuali grup D yang hanya dihuni oleh tiga negara.

Sepak bola di Asian Games diikuti oleh tim kelompok umur di bawah 24 tahun. Nantinya akan dipilih juara dan runner up grup untuk melaju ke babak berikutnya. Cabor sepakbola di Asian Games 2022 akan dilangsungkan pada 19 September-7 Oktober 2023.

Sejauh ini, PSSI tidak membebankan target apa pun kepada Timnas Indonesia. Sebab, pemain yang diturunkan merupakan kombinasi dari personel U-20 dan U-23.

Berikut Hasil Undian sepakbola Asian Games 2022:

Grup A

1. China

2. Bangladesh

3. Myanmar

4. India

Grup B

1. Vietnam

2. Saudi Arabia

3. Iran

4. Mongolia

Grup C

1. Uzbekistan

2. Suriah

3. Hongkong

4. Afghanistan

Grup D

1. Jepang

2. Palestina

3. Qatar

Grup E

1. Korea Selatan

2. Bahrain

3. Thailand

4. Kuwait

Grup F

1. Korea Utara

2. Indonesia

3. Kyrgyzstan

4. Taiwan

Tags : Asian Games 2022 , Indonesia , Sepakbola , Undian

Berita Terkait