Asian Games 2022: Indra Sjafri Panggil Ramadhan Sananta Perkuat Timnas Indonesia U-24

| Senin, 25/09/2023 21:52 WIB
Asian Games 2022: Indra Sjafri Panggil Ramadhan Sananta Perkuat Timnas Indonesia U-24 Ramadhan Sananta (Pemain Timnas Indonesia). (Foto: twitter @FaktaSepakbola)

RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-24 berhasil lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022 cabang sepakbola. Tim 'Garuda Muda' lolos sebagai tim peringkat tiga terbaik dan akan bertemu dengan Uzbekistan.

Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri memanggil Ramadhan Sananta untuk memperkuat lini depan skuad Indonesia. Menurutnya, timnas Indonesia butuh Sananta di lini depan untuk bersaing di babak 16 besar nanti.

"Tim ini membutuhkan pemain seperti Sananta karena saat ini kami hanya punya 20 pemain dari 22 pemain yang sudah didaftarkan. Sananta baru jalan nanti tengah malam. Kemungkinan besok siang sampai di Hangzhou," kata Indra Sjafri.

Dalam tiga laga awal di Asian Games 2022, Timnas Indonesia U-24 hanya memiliki satu penyerang murni yakni Titan Agung. Kehadiran Ramadhan Sananta bakal menjadi tambahan kualitas di area tersebut.

Selain Ramadhan Sanantra, Beckham Putra kabarnya juga akan bergabung dengan skuad Timnas Indonesia U-24. Namun, manajer timnas Indonesia U-24, Endri Erawan menyebut bahwa sang pemain akan melakukan pemeriksaan kondisi dulu sebelum bertolak ke China.

Bila memungkinkan dan sudah dinyatakan bugar, maka Beckham juga akan langsung ikut ke China. Dengan begitu, maka kekuatan Timnas U-24 akan full dengan materi 22 pemain.

Tags : Asian Games 2022 , Indonesia , Sananta , Indra Sjafri

Berita Terkait