Italia Ditahan Imbang Belgia, Luciano Spalletti Ungkap Kekecewaannya

RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Italia harus rela bermain imbang 2-2 saat melawan Belgia dalam laga EUFA Nations League 2024/2025 di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (11/10) dini hari WIB. Pelatih timnas Italia, Luciano Spalletti mengungkapkan kekecewaannya usai laga.
Gli Azzuri, -julukan Italia sudah unggul 2-0 di babak pertama. Kesalahan individu para pemain serta kartu merah membuat Italia balik tertekan.
Belgia sebagai tim tamu yang memiliki keunggulan jumlah pemain mampu memanfaatkan situasi dan membuat pertandingan berakhir imbang.
"Ada insiden-insiden yang bisa merusak semua yang sudah kami siapkan," ujar Spalletti dikutip dari bola.com, Senin, 14 Oktober 2024.
Sang pelatih mengakui para pemainnya kecewa setelah gagal meraih poin penuh. Namun, Spalletti tetap mengapresiasi kerja keras anak asuhnya yang mampu mengimbangi permainan Belgia di saat kekurangan jumlah pemain.
"Kami harus lebih baik dalam merespons situasi seperti ini, tapi malam ini sulit. Saya melihat para pemain kecewa di ruang ganti karena mereka tahu bahwa mereka mengendalikan permainan dan seharusnya bisa meraih kemenangan," ungkapnya.
"Kami sebenarnya meningkat. Semua pemain bekerja keras dan siap berkorban. Kami menciptakan beberapa peluang meskipun bermain dengan 10 orang dan memberikan sedikit peluang bagi Belgia untuk menyerang," tukas Spalletti.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Atlet Gantole Banyuwangi Sumbang Emas dan Perak di Porprov Jatim 2025
-
Hadapi Tantangan Zaman, Bang Andi Dorong Peningkatan Kapasitas Pengurus MA
-
Gubernur Banten, Andra Soni Optimis Koperasi Merah Putih Sejahterakan Rakyat
-
Soroti Jembatan Rusak, Multazam: Bertindak Sebelum Terlambat
-
IBL 2025: Pelita Jaya ke Semifinal Usai Kalahkan Tangerang Hawks