Presiden Jokowi Buka Musrenbangnas di Jakarta

| Kamis, 09/05/2019 20:18 WIB
Presiden Jokowi Buka Musrenbangnas di Jakarta Presiden Jokowi buka Musrenbangnas di Sangri-La Jakarta (foto: setkabgoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Tahun 2019, di Hotel Sangri-La, Jakarta Pusat, Kamis 9 Mei 2019.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengatakan, Indonesia memiliki peluang besar menjadi negara ekonomi terkuat, bisa masuk 5 besar ekonomi terkuat dunia, dan bisa masuk 4 besar ekonomi terkuat dunia di 2045.

“Memiliki peluang besar untuk masuk ke sana,” tegas Presiden Jokowi.

Tetapi untuk masuk ke sana, menurut Presiden, juga tidak mudah, banyak tantangan-tantangan yang harus diselesaikan, banyak tantangan-tantangan yang harus dihadapi.

Presiden juga meminta kepada gubernur, bupati, wali kota, setelah selesainya beberapa infrastruktur yang telah dibangun, baik itu jalan, jalan tol, pelabuhan, bandara, segera provinsi, kabupaten dan kota menyambungkan dengan titik-titik produksi yang ada di daerah masing-masing.

Tags : Musrenbangnas , Presiden Jokowi ,

Berita Terkait