Rupiah Kamis Pagi Melemah ke Rp14.454, Terendah Sejak 10 Bulan

| Kamis, 12/03/2020 09:38 WIB
Rupiah Kamis Pagi Melemah ke Rp14.454, Terendah Sejak 10 Bulan Rupiah Hampir Sentuh Rp14.500 (Foto: Istimewa)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Rupiah di pembukaan perdagangan pasar hari ini melemah di angka Rp14.454 atau turun 101 poin. Angka ini terendah sejak 10 bulan terakhir.

Anjloknya nilai rupiah ini tampaknya tidak selaras dengan analisa para ekonom yang mengatakan bahwa rupiah berpeluang naik pasca kabar rencana kebijakan baru Trump.

Meskipun begitu, BI sepertinya telah melakukan intervensi jika rupiah terus menerus terperosok jatuh, bahkan di level ini rupiah hampir menyentuh angka Rp14.500.

Beberapa faktor yang menyebabkan turunnya nilai tukar mata uang garuda ini apalagi jika bukan virus corona yang menjangkiti beberapa negara dan sentimen global yang baru terjadi akhir akhir ini yaitu perang harga minyak antara Saudi dan Rusia.

Tags : Rupiah , Anjlok , Corona , Minyak