Ekspor Sawit ke AS Diproyeksi Terus Tumbuh

| Kamis, 26/11/2020 14:45 WIB
Ekspor Sawit ke AS Diproyeksi Terus Tumbuh Sektor Perkebunan Kelapa Sawit (Doc: Indonesia)

RADARBANGSA.COM - Ketua Umum Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), Joko Supriyono memproyeksi jika peluang ekspor sawit akan semakin meningkat ke Amerika Serikat (AS). Terlebih pasca AS melarang penggunaan minyak kedelai beberapa waktu lalu.

“Jadi justru sawit untuk pangan itu punya peluang di Amerika,” kata Joko kepada awak media belum lama ini.

Lebih lanjut, ia mengatakan jika produksi sawit di tanah air memang masih diprioritaskan untuk ekspor. Total produk yang diekspor ini mengambil 70 persen dari total produksi dalam negeri.

“Jadi ya surplus kita begitu gede, hanya tahun ini saja karena ada lockdown berubah sedikit. Ekspor kita mungkin tinggal 65 an persen,” imbuhnya.

Dengan pengurangan produk yang diekspor ini, maka alokasi sawit untuk dalam negeri menjadi bertambah sekitar 35 persen.

“Nah ini kan bagus ya, disatu sisi kita punya surplus, sehingga kita bisa bermain main di pasar ekspor tapi di domestiknya juga kita terjadi penguatan,” tukasnya.

Tags : kelapa sawit , ekspor sawit

Berita Terkait