Kinerja Investasi Positif, Laba ASII Diperkirakan Tumbuh 7% Tahun Ini

| Selasa, 02/05/2023 16:16 WIB
Kinerja Investasi Positif, Laba ASII Diperkirakan Tumbuh 7% Tahun Ini Astra (Doc: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - Laba bersih PT Astra International Tbk (ASII) diprediksi tumbuh pada rentang 6%-7% di tahun 2023. Perkiraan muncul setelah analis melihat kinerja investasi yang gemilang.

Analis PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Robertus Hardy mengatakan pergerakan harga saham yang positif baru-baru ini sudah sesuai ekspektasi, karena katalis jangka pendek dari 8,2% potensi imbal hasil dividen dari harga penutupan terakhirnya, atau 9,1% dari update kami sebelumnya.

"Namun, karena kinerja investasi yang lebih baik dari perkiraan, antara lain di saham GOTO dan HEAL, kami secara signifikan meningkatkan proyeksi kami untuk laba bersih 2023 perseroan sebesar 6% - 7% dari perkiraan kami sebelumnya, meskipun ada sedikit penyesuaian hanya sebesar 3% - 4% pada angka top-line,"kata Robertus dalam keterangan tertulis, Selasa 2 Mei 2023.

Robertus memperkirakan investasi ASII di beberapa emiten yang terdaftar di BEI dapat memberikan kontribusi keuntungan Rp150 miliar - Rp200 miliar ke laba bersih di 2023, dibandingkan dengan kerugian Rp1,1 triliun di akhir 2022.

"Meskipun merupakan akun non-kas, menurut pandangan kami, ini dapat meningkatkan kepercayaan investor secara signifikan," ujar Robertus.

Mengutip data Ipotnews sejak akhir tahun lalu Jumat 30 Desember 2022 hingga Selasa 2 Mei 2023 pukul 09.57 WIB, harga saham ASII bergerak menguat dari 5.700 menjadi 6.725 atau naik 17,98%

Tags : ASII , Astra

Berita Terkait