Tom Cruise Akan Bintangi Film Perdana yang Digarap di Luar Angkasa

| Rabu, 23/09/2020 16:47 WIB
Tom Cruise Akan Bintangi Film Perdana yang Digarap di Luar Angkasa International Space Station (Doc: NASA)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM – Salah satu pemeran film aksi terbaik, Tom Cruise dikabarkan akan membintangi film perdana yang digarap bersama NASA di luar angkasa.  

Hal ini dikonfirmasi oleh Pengelola NASA, Jim Bridestine yang mengumumkan melalui akun twitternya jika pihaknya sangat bersemangat bekerja sama dengan pemeran ternama, Tom Cruise untuk memproduksi film ini.

“NASA sangat bersemangat bekerja sama dengan @TomCruise untuk memproduksi film di luar angkasa @Space_Station ! Kami membutuhkan media untuk menginsipirasi ilmuwan di generasi milenal ini demi mewujudkan rencana Nasa yang sangat ambisius menjadi kenyataan,” ungkap Bridestine dalam akun resmi twitter, 2020.

Pengambilan syuting yang berada di luar angkasa ini direncanakan berada di International Space Station (ISS). ISS merupakan stasiun ruang angkasa atau sejenis satelit buatan yang dapat dihuni. Proyek ISS merupakan kolaborasi multinasional antara lima badan antariksa, yaitu NASA (Amerika Serikat), Roscosmos (Rusia), JAXA (Jepang), ESA (Eropa), dan CSA (Kanada).

Sementara itu Bridestine, belum mengabarkan lebih lanjut mengenai detail project film tersebut. NASA memilih Cruise karena sepak terjangnya di beberapa film sebelumnya yang sangat mengagumkan. Akting Cruise di film Mission: Impossible - Fallout seolah seperti seorang ninja terbang. Cruise juga menjadi salah satu pemeran film aksi terbaik di dekade ini.

Untuk proyek selanjutnya, Cruise dikabarkan sedang menggarap film Mission Impossible 7 yang akan diluncurkan di tahun 2021 dan Mission Impossible 8 di tahun 2022.

Tags : Tom Cruise , NASA , Luan Angkasa

Foto Terkait