SBY Muncul Jadi Presiden di Film Hollywood `The Tomorrow War`

| Rabu, 21/07/2021 10:19 WIB
SBY Muncul Jadi Presiden di Film Hollywood `The Tomorrow War` SBY Muncul dalam film The Tomorrow War sebagai pemimpin negara (foto:Instagram/andi_a_mallarangeng)

RADARBANGSA.COM - Presiden Republik Indonesia ke-6, Sousilo Bambang Yudhoyono (SBY) muncul sekilas di film Hollywood yang berjudul The Tomorrow War (2021). 

SBY muncul sebagai salah satu pemimpin di negara dunia yang bersepakat bersama pemimpin-pemimpin lainnya untuk menyelamatkan dunia. Scene yang muncul berlangsung sekitar dua detik terlihat SBY sedang berjabat tangan dengan pemimpin negara lainnya.

Salah satu yang menyoroti munculnya SBY di film The Tomorrow War itu adalah politikus Andi Mallarangeng.

Baginya yang menarik dari film itu karena SBY dianggap sebagai salah satu pemimpin Asia. Dia pun menjabarkan alur cerita dari film karya sutradara Chris McKay.

"Ceritanya tentang perang melawan alien di tahun 2051, dan upaya time travel ke 30 tahun sebelumnya untuk merekrut pejuang umat manusia guna melawan alien tersebut. Para pemimpin dunia kemudian bersepakat untuk mengirim tentara untuk berperan di masa depan," ungkapnya.

Yang menarik, peristiwa kesepakatan pemimpin dunia dalam film itu terjadi di tahun 2022. Dan salah satu pemimpin dunia yang tampak adalah Presiden SBY, tentu saja dianggap mewakili negara-negara Asia. Walaupun selintas, Presiden SBY tampak bersalaman dengan pemimpin dunia lainnya dalam film itu," tambahnya.

Andi mengatakan tidak mengetahui alasan SBY yang dipilih untuk dimunculkan dalam film tersebut. Pasalnya, SBY tidal lagi menjabat sebagai Presiden RI di tahun 2022.

Andi jadi menduga kalau sang sutradara terkesan dengan SBY. "Tapi yang namanya film SciFi, tetaplah sebuah fiksi, produk seni, bukanlah film dokumenter. Mungkin karena sang sutradara terkesan dengan sosok Pak SBY ketika menjabat sebagai Presiden," katanya.

Terakhir dia mengaku bangga dengan sang pimpinan di partainya tersebut karena meski sebentar bisa menjadi sorotan di film Hollywood.

"Apapun, bangga juga melihat sosok (mantan) presiden negara kita ditayangkan sebagai bagian dari pemimpin dunia yang bersatu melawan alien dalam film Hollywood yang menarik," tandasnya.

Tags : SBY , Film , Hollywood , The Tommorow War

Foto Terkait