Lari Pagi Bareng Menpora & Tomkur, Cak Imin: Galakkan Olahraga Sejak Dini

| Kamis, 05/04/2018 07:54 WIB
Lari Pagi Bareng Menpora & Tomkur, Cak Imin: Galakkan Olahraga Sejak Dini Cak Imin olahraga bersama Menpora Imam Nahrawi dan Tommy Kurniawan di GBK (dok PKB)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Olahraga secara rutin tentu sangat baik untuk kesehatan. Namun banyak orang yang masih tidak mau melakukannya karena alasan terlalu sibuk atau takut kelelahan, padahal menyediakan waktu untuk berolahraga bisa memberikan banyak manfaat.

Demikian disampaikan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), A Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di area Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis 5 April 2018.

Cak Imin diketahui melakukan lari pagi bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi dan juga ditemani artis Tommy Kurniawan. Cak Imin berpesan, anak-anak muda perlu membiasakan diri berolahraga.

"Saya ini agak nyesal karena kesadaran olahraga agak telat. Anak-anak muda yang belum (terbiasa) berolahraga jangan terlambat," kata Cak Imin.

Malas tentu menjadi momok yang kerap menghantui kaum muda untuk berolahraga. Karena itu Cak Imin menegaskan, anak muda Indonesia harus melawan rasa malas itu agar tubuh mereka sehat dan bugar juga berprestasi.

"Anak muda kalau disuruh olahraga agak malas biasanya. Galakkan olahraga sedini mungkin untuk meningkatkan kesehatan dan prestasi," pesannya.

Cak Imin juga mengulas sejarah pembangunan GBK yang menurutnya bernilai tinggi. Menurutnya, sebelum Presiden Soekarno membangun GBK, banyak orang menolak karena dinilai belum terlalu penting.

Saat itu, kata Cak Imin, ada yang berpendapat lebih penting memikirkan kesejahteraan rakyat daripada membangun stadion. "GBK ini luar biasa. Memuat sejarah penting," kata dia.

Tags : Cak Imin , Menpora , Tommy Kurniawan , Sehat

Berita Terkait