Cak Imin: Pak Jokowi Cawapresnya Aku Kok

| Kamis, 02/08/2018 21:30 WIB
Cak Imin: Pak Jokowi Cawapresnya Aku Kok Jokowi dan Cak Imin menjawab pertanyaan awak media disela meninjau venue Asian Games di Palembang (dok PKB)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kasak-kusuk soal calon pendamping Joko Widodo pada Pilpres 2019 mendatang hingga kini semakin ramai diperbincangkan. Kendati pendaftaran Capres-Cawapres tinggal dua hari lagi, namun Jokowi nampaknya masih enggan memastikan nama Cawapres yang sudah dia kantongi sehingga memunculkan spekulasi beragam dari berbagai pihak.

Lain halnya dengan sikap Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Pemegang mandat Cawapres dari Kiai Sepuh dan Ulama NU ini justru pede dan optimis bakal digandeng eks Walikota Solo itu.

“Pak Jokowi cawapresnya aku kok,” kelakar Cak Imin kepada awak media di komplek Parlemen Senayan Jakarta, Kamis 2 Agustus 2018.

Optimisme Cak Imin ini sangat beralasan karena dari sejumlah hasil survei terbaru dirinya adalah sosok yang paling potensial mendampingi Jokowi dibanding tokoh lainnya.

Kendati demikian, Cak Imin menyatakan dirinya dan seluruh partai koalisi memasrahkan sepenuhnya keputusan Cawapres kepada Jokowi.

“Ya ini kan kesimpulannya sama belum ada yang baru, presiden sedang menimang-nimang," ungkap Cak Imin.

Atas dasar ini Wakil Ketua MPR RI ini mengaku belum perlu untuk mengambil langkah lanjutan dan mengomunikasikan kepada para kiai pendukungnya perihal upayanya menjadi cawapres Jokowi.

"Kira-kira kalau sudah ada bayangan siapa wapresnya. Ini belum keliatan. Kalau wapresnya sudah ada bayangan, baru kami pertemuan. Tapi kalau wapresnya belum ada bayangan, belum bisa, lapor apa," pungkas Cak Imin.

Tags : Cak Imin , Jokowi , Cawapres

Berita Terkait