Yahya Waloni Serang Tokoh dan Ulama, PKB Akan Ambil Langkah Hukum

| Senin, 17/09/2018 22:18 WIB
Yahya Waloni Serang Tokoh dan Ulama, PKB Akan Ambil Langkah Hukum Abdul Kadir Karding (Sekjen PKB). (dok @Kadir_Karding)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Beberapa waktu lalu viral di media sosial video ceramah Ustadz Yahya Waloni yang menyerang sejumlah tokoh dan ulama seperti KH. Ma`ruf Amin, Tuan Guru Bajang (TGB) dan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri. Yahya Waloni dalam video yang telah banyak beredar itu menyampaikan perkataan bernada kasar dan tidak pantas.

Sekjen Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Kadir Karding menyayangkan sikap waloni tersebut. Dia menilai sikap yang ditunjukkan Waloni itu berbahaya.

"Ini berbahaya. Kami kader-kader di bawah marah, karena kok ada kiai ngomong nya kasar, menyerang sesama muslim, menyerang tokoh masyarakat. Kami susah meredam masyarakat di bawah, PKB, NU, Santri-santri pada marah," kata KArding di Jakarta, Senin, 17 September 2018.

Menanggapi hal itu, Anggota Komisi III DPR RI itu menyebut PKB tak akan tinggal diam. Langkah hukum akan diambil karena kecewa dengan sikap Waloni tersebut.

"Oleh karena itu, saya kira kita akan mengambil langkah hukum. Dalam hal ini mungkin partai saya (PKB) akan mengambil langkah hukum untuk memproses itu," tegasnya.

Karding beralasan, langkah hukum itu diambil untuk meredam amarah pihak yang tidak suka. Selain itu, tambahnya, sikap Waloni dikhawatirkan dapat merusak persatuan.

"untuk menjaga, meredam masyarakat supaya tidak ngamuk. Yang kedua, orang-orang seperti ini tidak boleh banyak ada di Indonesia. Karena itu merusak persatuan, merusak persaudaraan," tuturnya seperti dikutip dari detik.com. 

Tags : Abdul Kadir Karding , PKB , Yahya Waloni , Ujaran Kebencian , Langkah Hukum

Berita Terkait