Berikan Informasi Hukum Cepat dan Akurat, JDIH Kemnaker Raih Penghargaan JDIH Award 2019

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH), Kementerian Ketenagakerjaan RI (Kemnaker) meraih penghargaan terbaik II JDIHN Award 2019, tingkat kementerian.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Menkumham Yasonna H. Laoly kepada Kepala Barenbang Kemnaker, Tri Retno Isnaningsih di Jakarta, pada 9 September 2019 lalu.
“JDIHN Award 2019 merupakan wujud perhatian pemerintah untuk anggota JDIHN yang sudah mendukung langkah-langkah reformasi hukum dengan penguatan pembentukan peraturan perundang-undangan.
”Ini bentuk apresiasi capaian kinerja bagus JDIH Kemnaker dan ini akan jadi catatan prestasi untuk kita ke depan, “tambah Tri Retno.
Dalam siaran pers Biro Humas Kemnaker RI, Tri Retno menambahkan JDIHN Award 2019 kepada JDIH Kemnaker juga merupakan bentuk motivasi untuk mendorong pemberian informasi hukum secara lengkap cepat dan akurat sebagai basis data informasi dan dokumen hukum.
Sementara itu, Kepala Biro Hukum Kemnaker, Budiman menambahkan JDIH yang dikelola Kemnaker merupakan wadah pendayagunaan bersama atas dokumen hukum secara tertib, terpadu, berkesinambungan dan sarana pemberian palayanan informasi hukum secara lengkap, akurat, mudah dan cepat.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Naik Rp13.000, Emas Antam Dijual Rp1,919 Juta per Gram
-
Sumenep Tawarkan Pesona Wisata Alam dan Budaya yang Memikat
-
Tumbangkan Unggulan Pertama, Anisimova Melaju ke Final Wimbledon
-
Menteri PPN Dorong Data Kependudukan Menjadi Basis Perencanaan Nasional
-
Sekda Jabar Nilai Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat