Legislator PKB, Anisah Syakur Ikhlas Sebagian Gajinya Dipotong untuk Tangani Corona

| Kamis, 02/04/2020 23:02 WIB
Legislator PKB, Anisah Syakur Ikhlas Sebagian Gajinya Dipotong untuk Tangani Corona Anggota Badan Anggaran DPR RI, Anisah Syakur (berdiri) melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur (foto: Istimewa)

PASURUAN, RADARBANGSA.COM - Penyebaran virus corona atau Covid-19di Indonesia kian meningkat. Hingga Kamis 02 April 2020, kasus positif corona berjumlah 1.790.

Untuk menangani hal itu, tentu saja negara membutuhkan anggara yang tak sedikit. Dalam Perppu yang diajukan, Pemerintah menambah 405,1 triliun dalam APBN 2020.

Selain itu, beberapa pejabat Indonesia juga rela menyumbangkan gajinya untuk keperluan penanganan penyebaran virus corona. Termasuk Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB). Hal ini, sesuai perintah Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin untuk bersama-sama melakukan penanganan Civid-19.

Legislator PKB, Anisah Syakur menyampaikan, ia ikhlas menyumbangkan sebagian gajinnya sesuai dengan mekanisme yang ada di FPKB demi untuk membantu percepatan penanganan Covid-19.

Bahkan Legislator asal Jatim ini juga mengajak anak-anaknya yang menjadi Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dan DPRD Kabupaten Pasuruan untuk ikut serta andil dalam memerangi virus corona yang sedang merebak di Indonesia.

"Saya selaku anggota DPR RI, atas instruksi Ketua DPP PKB, Gus Muhaimin serta arahan dari Ketua FPKB, Pak Cucun untuk menyumbangkan sebagian gajinya. Mengikhlaskan sebagian gaji saya untuk penangan virus corona selama virus ini masih ada di Indonesia terutama di Pasuruan tempat kelahiran saya, dalam rangka ikut serta meringankan beban pemerintah,” kata Anisah Syakur kepada radarbangsa.

“Saya mengajak serta seluruh masyarakat Indonesia yang mendapatkan gaji dari negara untuk ikut serta berpartisipasi dalam penanganan virus Corona ini. Karena ini wabah nasional. Besar kecil sumbangan yang Anda berikan dapat bermanfaat," tambahnya.

Tags : Anisah Syakur , PKB , Virus Corona

Berita Terkait