Cak Imin Ajak Semua Pihak Bangun Ketahanan Sosial di Tengah Pandemi

| Minggu, 17/05/2020 14:21 WIB
Cak Imin Ajak Semua Pihak Bangun Ketahanan Sosial di Tengah Pandemi Cak Imin melepas 300 ribu paket sembako dan 1 juta masker bantu masyarakat terdampak Covid-19 (foto Radarbangsa/TAP)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengimbau seluruh lapisan masyarakat untuk menyiapkan ketahanan sosial di tengah pandemi Covid-19 yang hingga saat ini masih ada di Indonesia dan belum diketahui kapan akan berakhir.

Hal itu dia utarakan saat melepas 300 ribu paket bantuan sembako dan 1 juta masker untuk masyarakat terdampak pandemi virus Corona alias Covid-19 di seluruh Indonesia di kantor DPP PKB, Jl Raden Saleh 9, Jakarta Pusat.

“Apa itu ketahanan sosial? Kita harus hidup normal dengan berbagai keadaan. Misalnya kita tetap mengimbau kalau pasar tradisional dibuka harus menggunakan standar protokol Covid-19,” tutur Cak Imin, Minggu, 17 Mei 2020.

“Kita harus terus menggunakan masker terus-menerus, budayakan hidup bersih, cuci tangan. Tetap berjarak, tidak usah pulang kampung dulu. Dan kerumunan harus terus dibatasi,“ sambung Cak Imin.

Wakil Ketua DPR RI ini menyatakan, pandemi Covid-19 memaksa seluruh elemen bangsa untuk beradaptasi sekaligus berubah. Aktivitas yang tadinya ada di berbagai tempat sekarang terpusat hanya di dalam rumah, baik aktivitas sosial, ekonomi, ataupun budaya.

“Ini adalah ketahanan sosial yang harus kita siapkan. Sehingga menghadapi apapun, bahaya apapun kita bisa terjaga dengan baik. Kita sampai saat ini belum tahu vaksin untuk covid-19 kapan bisa direalisasikan,” tutur dia.

Cak Imin juga mengapresiasi kerja keras para akademisi, para ahli yang terus berusaha menemukan vaksin anti Covid-19. “Pada momentum Ramadan ini, sekali lagi mari kita persiapkan ketahanan sosial kita untuk terus eksis dan hidup normal dengan mengoptimalkan protokol Covid-19,” tukas Cak Imin.

Tags : Cak Imin , PKB , Covid19 , Ketahanan Sosial

Berita Terkait