Bobby Nasution Harap BBPLK Medan Mampu Akomodir Pembangunan SDM

| Kamis, 22/04/2021 21:11 WIB
Bobby Nasution Harap BBPLK Medan Mampu Akomodir Pembangunan SDM Walikota Medan Bobby Nasution menghadiri peluncuran aplikasi wefix di BBPLK Medan (foto: kemnaker)

RADARBANGSA.COM - Wali Kota Medan, Bobby Nasution menghadiri penutupan Pelatihan Berbasis Kompetensi Kejuruan Konstruksi di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Medan, Sumatera Utara, Kamis 22 April 2021.

Dalam sambutannya, Bobby Nasution menyampaikan harapannya terkait pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kota Medan yang dapat diakomodir melalui pelatihan yang ada di BBPLK Medan.

"Saya berharap kepada OPD yang mendampingi, agar dapat mengambil poin dan momentum kegiatan seperti ini untuk membantu masyarakat," ujar Walikota Medan, Bobby Nasution. 

Selain itu, mantu Presiden Jokowi itu juga berpesan agar para stakeholder terkait yang juga hadir pada kegiatan penutupan pelatihan untuk mempererat kolaborasi, sehingga Kota Medan dapat mengurangi permasalahan perekonomian dan ketenagakerjaan.

"Ini merupakan momen bagi para stakeholder untuk bersama-sama dengan pemerintah Kota Medan menyelesaikan permasalahan perekonomian dan ketenagakerjaan," ungkap Bobby.

Pada akhir sambutannya, Bobby nasution berharap agar BBPLK Medan dapat mencetak wirausahawan yang mampu menggaet pemilik modal dengan menunjukkan kompetensi yang dimilikinya.

Turut hadir pada kegiatan penutupan unsur pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan Kota Medan, Apindo Sumut, REI, PHRI, IHGM, LPJK, ASITA, Koekraf, serta AEKI.

Tags : Bobby Nasution , BBPLK Medan , Aplikasi Wefix

Berita Terkait