Majukan Industri Farmasi dan Alkes, Indonesia Gandeng Jepang

| Senin, 10/10/2022 20:52 WIB
Majukan Industri Farmasi dan Alkes, Indonesia Gandeng Jepang Ilustrasi ruangan Rumah Sakit (foto: kemenkes)

RADARBANGSA.COM - Indonesia menggandeng Jepang untuk penguatan Industri Farmasi dan Alat Kesehatan Nasional. Hal ini demi mewujudkan langkah-langkah penguatan arsitektur kesehatan global dalam presidensi G20.

“Kami mengundang mitra dari jepang untuk turut berkontribusi dalam pengembangan teknologi farmasi dan alat kesehatan di Indonesia,” kata Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan, Kunta Wibawa Dasa Nugraha dalam rilisnya, Senin, 10 Oktober 2022.

Kunta berharap adanya eksplorasi lebih lanjut mulai dari kemitraan, transfer teknologi, hingga kolaborasi penelitian untuk dapat meningkatkan produksi alat kesehatan, bahan medis habis pakai di dalam negeri, dan manufaktur vaksin.

“Untuk mencapai target ketahanan tersebut, kami telah menetapkan kebijakan yang mencakup langkah-langkah kritis mulai dari fasilitasi uji klinis dan transfer teknologi. Dari sisi produksi juga diutamakan akslereasi produksi dari dalam negeri” katanya.

Melalui forum Bisnis Indonesia – Jepang setidaknya dihadiri lebih dari 300 peserta secara luring dan daring. Diinisiasi atas kerja sama KBRI Tokyo, KJRI Osaka, KADIN Komite Bilateral Indonesia – Jepang, Kementerian Perindustrian, IIPC Tokyo dan ITPC Osaka serta beberapa mitra Jepang seperti METI Kansai, FPMAJ dan JETRO.

“Sebagai outcome dari Forum Bisnis Farmalkes, telah ditandatangani komitmen kerja sama antara GPFI dengan mitranya di Jepang yakni the Federation of Pharmaceutical Manufacturers’ Association of Japan (FPMAJ), khususnya untuk membuka kontak dalam penjajakan co-production dan rise,” katanya.

Tags : Farmasi , Alkes , Kemenkes

Berita Terkait