Hadapi Cuaca Ekstrem, Pemkot Tangerang Lakukan Sejumlah Antisipasi

RADARBANGSA.COM – Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kota Tangerang untuk dapat waspada dan mengantisipasi cuaca ekstrem yang akan terjadi esok hari, 28 Desember 2022.
“Masyarakat diharap untuk tetap tenang, namun waspada terhadap kemungkinan yang bisa terjadi,” ujar Wali Kota Arief R. Wismansyah dilansir tangerangkota, Selasa, 27 Desember 2022.
Menurut Arief, Pemerintah Kota Tangerang mengambil sejumlah langkah antisipatif sebagai tindak lanjut dari laporan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang memprediksi potensi terjadinya hujan ekstrem hingga badai di wilayah Jabodetabek. Seperti pembersihan saluran atau drainase, pengecekan secara berkala kondisi pompa dan juga pintu air, pengaturan tinggi muka air di embung dan situ hingga monitoring prediksi perubahan cuaca.
“Serta antisipasi tanggul jebol dengan pembuatan kisdam di titik – titik rawan,” beber Arief.
Tak hanya itu, Arief juga menginstruksikan kepada jajaran Dinas PUPR untuk memastikan pintu air Sarakan dibuka agar Sungai Cirarab dapat menampung air lebih besar, mengurangi ketinggian muka air di Pintu Air 10 sehingga bisa menampung hujan lokal. Selain itu, Arief juga mengintruksikan untuk membuka pintu air yang ada di sejumlah situ dan danau seperti situ Gede dan Cipondoh.
“Pintu air Situ Cipondoh buka semua, flushing habis airnya sehingga bisa menampung air jika hujan lebat,” tukasnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Thailand Open 2025: Pulangkan Wakil India, Alwi Farhan Melesat ke 16 Besar
-
Cegah Malnutrisi, Pemprov Jabar Jajaki Kerja Sama Produksi Furikake Asal Jepang
-
Manajer Arema FC Wibie jadi Tersangka Kasus Rokok Ilegal, Ini Pernyataan Manajemen Klub
-
Gus Imin Terima Kunjungan Dubes Senior Timor Leste, Ermenegildo Lopes Kupa
-
Sekda Kabupaten Bekasi Dorong Percepatan Koperasi Merah Putih di Desa