Presiden Jokowi Ingatkan Masyarakat Pastikan Terdaftar sebagai Pemilih Pemilu 2024

RADARBANGSA.COM - Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan masyarakat untuk dapat memastikan dirinya terdaftar sebagai pemilih untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dengan mengecek nama di situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Saya dan Bu Iriana terdaftar sebagai pemilih di Pemilu 2024. Saya mengimbau masyarakat untuk mengecek namanya di 'website' nya KPU," ujar Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023.
Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) melakukan kegiatan pencocokan dan penelitian data pemilih atau coklit kepada Presiden dan Ibu Negara. Kegiatan coklit sendiri dilakukan sejak 12 Februari-14 Maret 2023, atau Selasa merupakan hari terakhir bagi petugas pantarlih melakukan coklit.
Oleh karenanya, Kepala Negara meminta masyarakat untuk segera mendaftarkan diri ke KPU jika nama atau NIK mereka belum terdaftar sebagai pemilih Pemilu 2024.
"Apabila belum terdaftar segera mendaftarkan ke KPU setempat," ucap Presiden Jokowi.
Adapun masyarakat dapat memastikan namanya terdaftar sebagai pemilih dengan mengunjungi situs resmi KPU melalui laman cekdptonline.kpu.go.id.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Martin Zubimendi Sepakat Gabung Arsenal Musim Depan
-
Kemenag Imbau Jemaah Patuhi Aturan Agar Ibadah Haji Lancar
-
Marc Marquez Tercepat di Sprint Race MotoGP Prancis 2025
-
Kemenag RI Catat 8 Jemaah Calon Haji Wafat, Pastikan Pelayanan Penuh
-
Komisi III DPR RI Apresiasi Polri Tindak 3.326 Kasus Premanisme