Pimpin Ratas, Presiden Minta Jajarannya Tingkatkan Manajemen Mudik Lebaran

| Selasa, 11/04/2023 21:49 WIB
Pimpin Ratas, Presiden Minta Jajarannya Tingkatkan Manajemen Mudik Lebaran Presiden Joko Widodo (foto: setkabgoid)

RADARBANGSA.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan Rapat Terbatas (Ratas) mengenai Persiapan Mudik Lebaran Tahun 2023 yang dilakukan di sela-sela Kunjungan Kerja (Kunker) di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, Selasa (11/04/2023).

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi memerintahkan jajarannya untuk mempersiapkan manajemen mudik tahun ini secara optimal sehingga masyarakat dapat melaksanakan mudik dengan aman dan nyaman.

“Saya ingin memastikan bahwa semua nanti kita harapkan bisa berjalan dengan baik dan masyarakat betul-betul terlayani dengan baik. Tidak ada yang merasa berlama-lama di jalan, berlama-lama di pelabuhan, ada kemacetan,” kata Presiden Jokowi.

Sebelumnya, Presiden Jokowi meninjau Pelabuhan Merak untuk memastikan kesiapan dan desain besar perencanaan arus mudik pada tahun ini dapat berjalan dengan baik.

“Saya hadir di sini untuk memastikan bahwa persiapan-persiapan, desain perencanaan itu betul-betul sudah pada posisi yang siap,” kata Presiden.

Tags : Mudik Lebaran , Arus Mudik