Presiden Jokowi Tinjau Rancangan Revitalisasi Pasar Purwodadi di Bengkulu Utara

RADARBANGSA.COM – Dalam lawatannya ke Provinsi Bengkulu, Presiden Joko Widodo meninjau rancangan pembangunan revitalisasi Pasar Purwodadi, Kabupaten Bengkulu Utara, Jumat, 21 Juli 2023.
Menurut Presiden Jokowi, revitalisasi pasar Purwodadi tersebut saat ini rencana revitalisasi pasar masih dalam proses lelang. Presiden memperkirakan revitalisasi Pasar Purwodadi dapat diselesaikan pada awal tahun 2024 mendatang.
“Dalam proses lelang, lelang selesai langsung dimulai, perkiraan selesai awal tahun depan Pasar Purwodadi di Kabupaten Bengkulu Utara,” kata Presiden Jokowi.
Presiden berharap proses revitalisasi Pasar Purwodadi dapat segera dimulai dalam waktu dekat. Presiden memperkirakan proses revitalisasi Pasar Purwodadi dapat dimulai pada akhir Agustus atau awal September mendatang.
“Perkiraan saya paling lambat mungkin kalau enggak akhir Agustus atau mungkin awal September sudah dimulai,” ungkapnya.
Turut mendampingi Presiden Jokowi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, dan Bupati Bengkulu Utara Mian.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Jelang Laga Lawan China, PSSI Panggil 32 Pemain Timnas Indonesia
-
Polda NTB Dalami Kasus Open BO Siswi SD, Dijual Kakak Sampai Hamil
-
KONI Jatim Gandeng Pengusaha Muda Sukseskan Porprov IX 2025
-
Bulog Sebut Hingga Pertengahan Mei Serapan Gabah Capai 2,1 Juta Ton Secara Beras
-
BEM PTNU Se-Nusantara Gelar Kongres di UNUJA Probolinggo