Wapres RI Ingatkan MUI untuk Menjaga Kepentingan Umat dan Netralitas Politik

| Jum'at, 17/11/2023 20:16 WIB
Wapres RI Ingatkan MUI untuk Menjaga Kepentingan Umat dan Netralitas Politik KH Maruf Amin (Wakil Presiden RI). (Foto: twitter @Kiyai_MarufAmin)

RADARBANGSA.COM - Wakil Presiden (Wapres) RI, KH. Maruf Amin meminta Majelis Ulama Indonesia (MUI) secara kelembagaan menjaga kepentingan umat dan netralitas dalam politik. Hal itu disampaikan Wapres yang juga Ketua Dewan Pertimbangan MUI saat memimpin Rapat Paripurna MUI Tahun 2023 di Jakarta untuk mengesahkan Ketua Umum MUI, KH. Anwar Iskandar.

"Sekarang kita menghadapi Pemilu (2024). Jaga netralitas MUI secara kelembagaan. MUI jangan ditarik-tarik. Kalau orangnya silakan, kecenderungannya ke mana, tapi secara kelembagaan MUI harus netral," ujar Wapres, Jumat, 17 November 2023.

Pada kesempatan itu, Wapres menyampaikan bahwa MUI sebagai wadah yang menaungi para ulama, zuama (pemimpin), dan cendekiawan Islam memiliki umat di seluruh lapisan masyarakat tidak terbatas organisasi atau golongan tertentu.

Dengan demikian, kata dia, MUI secara kelembagaan harus berpikir untuk kepentingan umat bukan personal. "Jadi berpikirnya (kepentingan) umat. Umat kita ada di organisasi mana pun, inilah yang menjadi tanggung jawab kita bagaimana membangun umat," tukasnya.

Di sisi lain, Wapres mengingatkan bahwa MUI memiliki tanggung jawab kemanusiaan, terutama menyikapi kondisi global saat ini. "Saya apresiasi semua langkah kita. Dari dulu kita (mendukung) Palestina harus merdeka. Kita harus ambil peran itu. Dunia sedang tidak baik-baik saja, kita harus menyebarluaskan perdamaian," pinta Wapres.

Tags : Wapres RI , Maruf Amin , MUI , Umat , Netralitas