Sejumlah Pembalap MotoGP Ganti Nomor, Apa Alasannya?

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - MotoGP 2019 akan digelar pada awal Maret mendatang. Sejumlah persiapan telah dilakukan oleh para pembalap MotoGP, termasuk salah satunya mengganti nomor motor mereka.
Sejumlah pembalap MotoGP terlihat mengganti nomor mereka menyambut musim baru balapan MotoGP. Siapa saja mereka dan apa alasannya mengganti nomor?
Maverick Vinales, rider Movistar Yamaha termasuk salah satu pembalap yang mengganti nomor tunggangannya. Sebelumnya, Vinales menggunakan nomor 25, namun musim ini dia mengganti nomornya menjadi 12.
Dia beralasan, nomor 12 merupakan nomor keberuntungannya. Saat berusia 12 tahun, Vinales memenangi banyak balapan.
Selain itu, ada Fransesco Bagnaia yang terpaksa mengganti nomor motornya. Sebelumnya, Bagnaia menggunakan nomor 42, tetapi di pentas MotoGP nomor tersebut telah dipakai oleh Alex Rins sehingga memaksanya menggunakan nomor 63.
Selanjutnya, pembalap debutan Oliveira. Sebelumnya, pembalap Tech3 KTM sebenarnya menggunakan nomor motor 44, namun di pentas MotoGP nomor tersebut telah digunakan oleh Pol Espargaro sehingga dirinya mengganti nomor motornya menjadi 88.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Martin Zubimendi Sepakat Gabung Arsenal Musim Depan
-
Kemenag Imbau Jemaah Patuhi Aturan Agar Ibadah Haji Lancar
-
Marc Marquez Tercepat di Sprint Race MotoGP Prancis 2025
-
Kemenag RI Catat 8 Jemaah Calon Haji Wafat, Pastikan Pelayanan Penuh
-
Komisi III DPR RI Apresiasi Polri Tindak 3.326 Kasus Premanisme