Hendra/Ahsan Amankan Tiket ke Perempat Final Denmark Open 2019

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Satu tiket perempat final berhasil direbut pasangan ganda putera Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan pada Denmark Open 2019. Mereka menyusul wakil Indonesia lainnya Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang sudah lebih dulu melaju ke perempat final.
Baca Juga: Kalahkan Wakil Hong Kong, Shesar Melaju ke Babak Kedua Denmark Open 2019
Hendra/Ahsan memastikan diri lolos ke perempat final usai menekuk wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor akhir 22-20, 21-16. Di atas kertas, unggulan dua turnamen ini memang lebih difavoritkan untuk menang. Mereka juga selalu membukukan kemenangan setelah tiga kali berhadapan dengan Chia/Soh.
“Kami bisa menyelesaikan pertandingan hari ini dengan baik. Selanjutnya kami harus lebih fokus untuk besok,” kata Ahsan usai pertandingan, Kamis, 17 Oktober 2019.
Selanjutnya di babak delapan besar, Hendra/Ahsan akan berhadapan dengan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang). Sejarah pertemuan mereka mencatat Hendra/Ahsan unggul 4-1 sejauh ini. Pertemuan mereka terjadi di China Open 2019, dengan kemenangan Hendra/Ahsan 21-15, 21-12.
“Kami sudah sering berhadapan dengan mereka sebelumnya. Mereka pasangan yang bagus. Jadi kami harus lebih fokus dan siap buat besok,” ujar Hendra.
Baca Juga: Raih Juara Denmark Open 2018, Kevin: Kuncinya Fokus!
Sayangnya, satu wakil Indonesia Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf gagal melaju. Wahyu/Ade dipaksa mengakui keunggulan Lu Ching Yai/Yang Po Han (Taiwan), setelah bermain tiga game, 22-20, 12-21, 19-21.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Tunaikan Janji, Abdul Wahid Rampungkan Pembangunan Jembatan Parit Gading Inhil
-
Naik Rp3.000, Harga Emas Antam 5 Mei Dijual Rp1,905 Juta per Gram
-
Terminal Khusus Haji dan Umroh Bandara Soeta Sanggup Tampung 6 Juta Jemaah Per Tahun
-
Chusnunia Ajak Semua Pihak Kolaborasi Atasi Hamparan Sampah di Selat Bali
-
Gubernur Jateng Lutfi Dorong Fatayat NU Ikut Kembangkan Kecamatan Berdaya