Performa Motor Suzuki untuk MotoGP 2022 Meningkat, Joan Mir Puas

| Jum'at, 19/11/2021 23:33 WIB
Performa Motor Suzuki untuk MotoGP 2022 Meningkat, Joan Mir Puas Joan Mir (Pembalap Tim Suzuki Ecstar). (Foto: twitter @LigaOlahraga)

RADARBANGSA.COM - Pembalap Tim Suzuki Ecstar, Joan Mir senang melihat performa moor Suzuki yang akan digunakan untuk MotoGP 2022 mendatang. Juara Dunia MOtoGP 2020 itu baru saja menyelesaikan tes resmi di Sirkuit Jerez, Spanyol, Kamis, 18 November 2021.

Namun, secara keseluruhan menurut Mir masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Ia optimis bahwa Suzuki masih memiliki potensi untuk bisa lebih berkembang lantaran telah memiliki fondasi yang baik.

“Kami telah melakukan banyak lap pengujian komponen baru motor, khususnya mesin baru. Sekarang penting untuk mendapatkan data sebanyak mungkin untuk memahami arah di mana kita harus mengambil langkah selanjutnya. Kami telah melakukan banyak perbandingan dan masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan pada detailnya,” kata Mir seperti dikutip dari Motosan, Jumat, 19 November 2021.

Diakuinya, kekuatan yang dimiliki motornya saat ini sudah bagus dan dirinya merasa puas. Akan tetapi, jelang musim MotoGP 2022 pihaknya akan terus bekerja semaksimal mungkin.

“Kekuatannya sedikit lebih tinggi, itu jelas merupakan hal yang positif, tetapi anda dapat membayangkan bahwa kekuatan saja tidak cukup, kita harus bekerja banyak pada elektronik untuk menyempurnakan semuanya,” tandasnya.

Tags : MotoGP 2022 , Suzuki Ecstar , Joan Mir

Berita Terkait