Malaysia Open 2022: Gregoria Mariska Pulangkan Tunggal Putri Nomor Satu Dunia

| Selasa, 28/06/2022 17:19 WIB
Malaysia Open 2022: Gregoria Mariska Pulangkan Tunggal Putri Nomor Satu Dunia Gregoria Mariska Tunjung (Atlet Tunggal Putri Indonesia). (Foto: twitter @INABadminton)

RADARBANGSA.COM - Atlet tunggal putri bulu tangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke babak 16 besar kejuaraan Malaysia Open 2022. Menghadapi tunggal putri ranking nomor satu dunia, Akane Yamaguchi (Jepang), Selasa, 28 Juni 2022, Gregoria berhasil menang dua gim langsung.

Bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Gregoria bermain lepas menghadapi Akane. Sejak awal gim pertama, serangan Gregoria mampu membuat Akane kewalahan hingga unggul 11-4 saat interval pertama.

Akane masih berusaha memberikan perlawanan pada Gregoria. Namun, wakil Indonesia berhasil menutup gim pertama dengan menang 21-14.

Gim kedua, Akane mencoba bermain cepat untuk bangkit dari ketertinggalan. Akan tetapi, Gregoria mampu mengimbangi permainan wakil Jepang itu dan kembali unggul 11-7 di interval.

Gregoria yang tampil percaya diri terus mengurung Akane dengan serangan-serangannya hingga Akane kewalahan. Gim kedua akhirnya dimenangkan Gregoria dengan skor akhir 21-14 dan sukses merebut tiket ke babak 16 besar.

Tags : Malaysia Open 2022 , Bulu Tangkis , Indonesia

Berita Terkait